Sabtu, 30 Maret 2013

Diklat Improve Kepeta 2012

Malang - Improve Kepeta mengadakan acara diklat  untuk anggota baru di daerah Songgoriti. Dua buah villa dipilih untuk jadi tempat menginap sekaligus berlangsungnya acara selama 2 hari 1 malam pada tanggal 21-22 April 2012 lalu ini bertujuan agar tali persaudaraan dan kekompakkan anggota improve Kepeta dapat terjalin lebih baik dan harmonis.

Mulai dari hari pertama tiba di villa, dilanjutkan dengan GCU barang-barang bawaan, kemudian gala show penampilan yel-yel dari masing-masing kelompok yang sudah dibagi oleh panitia. Di hari pertama ini berbagai   games dilakukan hingga malam dan pastinya seruu!!!

Kemudian hari kedua dilanjutkan jalan pagi menyusuri wilayah sekitar villa dengan hawa dinginnya kota Batu sambil mencari petunjuk yang diberikan oleh panitia diklat. Para peserta pun antusias mengumpulkan benda-benda yang telah di list-kan dalam selembar kertas. Setelah semuanya berkumpul, dilakukan penilaian oleh panitia untuk kelompok yang benar mendapatkan benda-benda yang dimaksud dan tentunya yang tercepat dan terkompak. 

Hingga terik matahari sudah mulai menyengat, para peserta kemudian melanjutkan acara yang telah disiapkan panitia, yakni edukasi dari Canine Malang. Canine Malang merupakan sebuah komunitas pecinta dan pelatihan anjing di kota Malang. Oleh Pak Toto dan kawan-kawan, peserta diberikan pengetahuan tentang apa itu Canine Malang dan apa saja yang telah dilakukan oleh Canine Malang hingga dihasilkan anjing-anjing yang begitu pintar.

Diharapkan diklat kali ini dapat memberi manfaat lebih bagi anggota baru dan juga Improve Kepeta. Dan semoga Improve Kepeta dapat memberikan pengetahuan yang lebih dan lebih seputaran tentang pet animal khususnya. [AD]



Contoh pelatihan anjing Golden Retriever dan Malinois

0 komentar:

Posting Komentar